lewat ke teks utama

Penyelesaian Masalah Pengiriman Faks (Pengandar Faks)

  1. Pemeriksaan 1 Apakah daya sudah dinyalakan?

    Anda tidak dapat mengirim faks jika daya dimatikan. Tekan tombol DAYA(ON) untuk menyalakan daya.

    Jika Anda mencabut kabel listrik tanpa mematikan daya (salah satu tombol pada panel operasi menyala), menyambungkan kabel listrik kembali akan menyalakan daya.

    Jika Anda mencabut kabel listrik setelah menekan tombol DAYA(ON) untuk mematikan daya (tidak ada tombol pada panel operasi yang menyala), sambungkan kembali kabel listrik, kemudian tekan tombol DAYA(ON) untuk menyalakan daya.

    Jika daya mati karena listrik mati, dan lainnya, daya akan dinyalakan secara otomatis setelah listrik nyala kembali.

    Penting

    • Pastikan bahwa semua lampu pada panel operasi mati sebelum mencabut kabel listrik, kemudian cabut kabel listrik.

      Jika pemutusan arus listrik terjadi atau Anda mencabut kabel listrik, semua faks yang tersimpan dalam memori mesin akan terhapus.

    Catatan

    • Jika faks tersimpan di dalam memori mesin terhapus dengan pemutusan arus listrik atau mencabut kabel listrik, daftar faks yang terhapus dari memori mesin akan dicetak setelah menyalakan mesin.
  2. Pemeriksaan 2 Apakah dokumen yang sedang dikirim dari memori atau faks sedang diterima ke dalam memori?

    Ketika pesan untuk transmisi/penerimaan ditampilkan pada monitor LCD (Tampilan Kristal Cair) mesin, faks dikirim dari/diterima ke dalam memori mesin. Tunggu hingga transmisi/penerimaan selesai.

  3. Pemeriksaan 3 Apakah tipe saluran telepon diset dengan benar?

    Periksa setelan tipe saluran telepon dan ubah seperlunya.

  4. Pemeriksaan 4 Apakah Deteksi nada putar(Dial tone detect) diset ke NYALA(ON)?

    Kirim ulang faks setelah beberapa saat.

    Jika Anda tetap tidak dapat mengirim faks, pilih MATI(OFF) untuk Deteksi nada putar(Dial tone detect) dalam Setelan FAKS tingkat lanjut(Advanced FAX settings) di bawah Setelan FAKS(FAX settings).

  5. Pemeriksaan 5 Apakah nomor faks penerima benar?

    Periksa nomor faks penerima, kemudian kirim dokumen lagi.

    Catatan

  6. Pemeriksaan 6 Apakah terjadi kesalahan selama transmisi?

    Periksa apakah pesan ditampilkan dalam layar komputer.

    Jika ditampilkan, periksa pesan, kemudian atasi kesalahan.

  7. Pemeriksaan 7 Apakah terjadi kesalahan pencetak?

    Periksa apakah pesan ditampilkan pada monitor LCD.

    Jika kode dukungan ditampilkan, lihat "Daftar Kode Dukungan" untuk model Anda dari Beranda Petunjuk Daring.

    Jika tidak ada kode dukungan yang ditampilkan, lihat "Pesan Ditampilkan" untuk model Anda dari Beranda Petunjuk Daring.

    Jika Anda terburu-buru, tekan tombol Stop untuk menutup pesan, kemudian kirim ulang faks.

    Pemeriksaan 8 Apakah saluran telepon terhubung dengan benar?

    Sambungkan kembali kabel saluran telepon ke jack saluran telepon.

    Jika saluran telepon terhubung dengan benar, maka terdapat masalah dengan saluran telepon Anda. Hubungi perusahaan telepon dan produsen adaptor terminal atau adaptor telepon.