lewat ke teks utama

Catatan Umum (Pengandar Faks)

Pengandar faks ini mempunyai keterbatasan berikut ini. Ingatlah poin-poin berikut ini ketika menggunakan pengandar faks.

  • Pengandar faks mungkin tidak bekerja dengan benar ketika mengirim dokumen Microsoft Excel 2002 sebagai faks dengan opsi Izinkan Pengukuran Kertas A4/Surat(Allow A4/Letter Paper Resizing) dicentang dalam Microsoft Excel 2002. Ikuti petunjuk pemakaian di bawah ini untuk menyelesaikan masalah:

    1. Klik Opsi...(Options...) dari menu Alat(Tools).
    2. Jangan tandai opsi Izinkan Pengukuran Kertas A4/Surat(Allow A4/Letter Paper Resizing) pada tab Internasional(International).
  • Ketika menggunakan pencetak yang kompatibel dengan jaringan, Anda tidak dapat mengirim faks dari beberapa komputer secara bersamaan. Jika Anda mencoba mengirim faks dari komputer saat faks sedang dikirim dari komputer lain, pesan akan muncul dan faks Anda tidak dapat dikirim.

    Pastikan bahwa faks sedang tidak dikirim dari komputer lain.

  • Jika Anda menugaskan pengandar faks ke port Bluetooth, Anda tidak dapat mengirim faks dari komputer.
  • Anda dapat menggunakan karakter berikut untuk Nomor Faks(Fax Number):

    Karakter Penjelasan
    0 - 9 * # Untuk digunakan dalam nomor telepon dan faks.
    , p Untuk menempatkan jeda di antara nomor.
    P Untuk menempatkan jeda pada akhir dari urutan nomor.
    T Nomor setelah T akan dikirim sebagai sinyal nada.
    + - ( ), spasi Untuk membuat nomor lebih mudah dibaca. Anda tidak dapat memasukkan spasi di depan nomor.

    *Anda tidak dapat menggunakan ".", "R", "M", atau "E".

  • Anda dapat memasukkan jumlah karakter berikut dalam Nama Penerima(Recipient Name) dan Nomor Faks(Fax Number).

    Nama Penerima(Recipient Name): Sampai 16 karakter

    Nomor Faks(Fax Number): Sampai 60 karakter

    * Jumlah karakter yang dapat Anda masukkan berbeda dalam beberapa wilayah.

  • Pengandar faks tidak bekerja dengan benar jika Anda tidak mencentang opsi Aktifkan kumpulan printer(Enable printer pooling) pada tab Port(Ports) dari kotak dialog Canon XXX series FAX Properti(Canon XXX series FAX Properties) (dimana "XXX" adalah nama model). Periksa apakah opsi ditandai.

Untuk detail tentang cara membuka kotak dialog Canon XXX series FAX Properti(Canon XXX series FAX Properties), lihat "Membuka Kotak Dialog Properti Pengandar Faks dari Ikon Faks/Pencetak".